JAKARTA, NP – Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Danseskoal) Laksamana Muda TNI Yoos Suryono Hadi, M.Tr(Han)., M.Tr.Opsla. CHRMP. dalam kesempatannya mengikuti Pembukaan Latihan Posko I Program Kegiatan Bersama Operasi Gabungan (PKB Opsgab) Wira Siaga XLII Sesko TNI dan Sesko Angkatan TA. 2022 secara virtual di Ruang Rapat Utama Danseskoal, yang dibuka secara resmi oleh Komandan Sesko TNI Marsekal Madya TNI Diyah Yudanardi S.E., M.Si (Han) dari Ruang Rapat Pimpinan Sesko TNI Bandung, Senin (05/09).
Latihan yang berlangsung dari tanggal 5 s.d. 9 September 2022 dan mengambil tema “Komando Gabungan TNI Melaksanakan Kampanye Militer di Mandala Operasi Harimau Dalam Rangka Mendukung Tugas Pokok TNI” ini, bertujuan meningkatkan pemahaman dan kemampuan Pasis dalam merencanakan Kampanye Militer Tingkat Komando Gabungan (Kogab) dan Operasi Gabungan TNI Tingkat Komando Tugas Gabungan (Kogasgab).
Komandan Sesko TNI dalam sambutannya menyampaikan bahwa tema tersebut sangatlah tepat dihadapkan dengan konsep strategi penindakan TNI pada Renkon TNI OMP Periode 2020 – 2024 dan Perkembangan Lingkungan Strategis khususnya Kawasan Indo – Pasifik dimana Indonesia berada di kawasan ini. Indo – Pasifik yang merupakan kawasan yang mempertemukan negara kekuatan besar di dunia seperti Amerika Serikat, Jepang, Rusia dan Tiongkok. Harapan dengan kegiatan Latihan ini adalah benar-benar dapat memberikan kontribusi positif bagi perencanaan dan pelaksanaan tugas TNI di masa datang. Kendala saat latihan agar dicarikan solusi dengan cara dikomunikasikan dan dikoordinasikan, diantisipasi serta dikaji secara komprehensif.
Hadir pada kegiatan Pembukaan Latposko PKB Osgab secara virtual di Ruang Rapat Utama Danseskoal, diantaranya Wadan Seskoal Laksma TNI Ariantyo Condrowibowo, Kapusjianmar Seskoal Laksma TNI Didong Rio DPW, S.T., M.A.P., M.Tr.( Han), Kakordos Seskoal Laksma TNI Judijanto, S.T., M.Si., M.A., CHRMP. dan Para Pejabat Utama Seskoal, sedangkan para Dosen/Patun Seskoal mengikuti virtual dari Ruang Wasdal Pusoyu Seskoal, dan Pasis Dikreg Seskoal Angkatan 60 mengikuti virtual dari ruang cubicle masing-masing.
Pelaksanaan kegiatan ini, selaras dengan Perintah Harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., yaitu membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, profesional dan tangguh serta upaya kita semua dalam menghadapi era keterbukaan informasi dan revolusi industri 4.0. dan dalam pelaksanaannya tetap memperhatikan Protokol Kesehatan sehingga tetap sehat dan terhindar dari virus Covid-19.(Seskoal)
Be First to Comment