JAKARTA, NP – Pengurus Cabang 3 Gabungan Jalasenastri Kolinlamil melaksanakan panen raya dan penanaman bibit di area lahan kosong Mako Satlinlamil Surabaya (9/6). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyiasati sekaligus menjadi pelopor dalam menghadapi dampak sosial ekonomi pandemi Covid 19.
Dalam menyikapi situasi yang belum pasti akan berakhirnya wabah covid 19 ini, Pengurus Cabang 3 gabungan Jalasenastri Kolinlamil memberikan contoh bagaimana menciptakan keluarga prajurit yang memiliki ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan kosong yang dapat diberdayakan untuk tanaman pangan dan peternakan.
“Dalam situasi seperti ini, sudah seharusnya Jalasenastri berinovasi membantu para suami dan keluarga. Jangan berdiam diri” ujar Ny. Wiwit Prihartanto selaku Ketua Pengurus Cabang 3.
Hasil panen raya kali ini cukup bervariasi, berbagai varian sayur dan buah menjadi komoditas unggulan, diantaranya: kacang panjang, tomat, pisang susu serta pepaya California.
Selain itu, kolam yang terletak di depan Mako Satlinlamil Surabaya digunakan untuk budidaya udang Panami dan saat ini telah memasuki usia panen 60 hari. Dan pada kesempatan tersebut cabang 3 Jalasenastri gabungan Kolinlamil juga menaburkan bibit udang Panami baru sebanyak 10.000 ekor.
Tidak hanya tanaman pangan dan budidaya ikan, dibelakang gedung Teluk Lamata Mako Satlinlamil Surabaya juga dimanfaatkan pengurus cabang 3 untuk berternak ayam jenis arab. Perawatan dan kebersihan kandang menjadi prioritas agar menghasilkan telur berkualitas.
Sementara itu ketua PG Jalasenatri Kolinlamil Ny. Nisa Abdul Rasyid mengapresiasi inovasi dan kreatifitas para pengurus cabang 3 gabungan Jalasenastri yang berhasil melaksanakan panen hasil tanaman sayuran dan budidaya ikan untuk mengatasi dampak sosial ekonomi ditengah wabah covid 19 dan ketahanan pangan.
“Hasil panen tanaman dan ikan ini merupakan salah satu keberhasilan kita dalam mengantisipasi dampak sosial ekonomi akibat wabah covid 19 dan tentunya ketahanan pangan” ujar ketua PG Jalasenatri Kolinlamil.
Semoga inovasi dan karya para pengurus cabang 3 gabungan Jalasenatri Kolinlamil dapat menjadi inspirasi khususnya bagi keluarga prajurit serta masyarakat pada umumnya. (Pen)
Be First to Comment