JAKARTA, NP – Kapal perang jajaran Komando Lintas Laut Militer KRI Teluk Parigi-539 tiba dan sandar di dermaga Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara dalam rangka dukungan angkutan laut militer pergeseran pasukan berikut material tempurnya dari Batalyon Armed 5/ Pancagiri Kodam III Siliwangi usai melaksanakan penugasan yang tergabung dalam Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-Malaysia, Senin (23/10). Target zero accident yang menjadi prioritas utama dalam pelaksanaan tugas berhasil diraih oleh KRI jenis landing Frosch-I/Type 108 yang dikomandani Letkol Laut (P) Salam.
Tiba di dermaga Mako Kolinlamil, prajurit Batalyon Armed 5/ Pancagiri disambut dengan acara penyambutan yang dipimpin oleh Inspektur Kodam III Siliwangi Brigjen TNI Dadang Arief Abdurrahman di lapangan Moeljono Silam, Mako Kolinlamil. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Inspektur Kolinlamil Laksma TNI Damayanti mewakili Panglima Kolinlamil Laksda TNI Edwin S.H., M.Han., M.H. didampingi Asintel Pangkolinlamil dan Komandan KRI Teluk Parigi-539. Panglima Kolinlamil melalui Inspektur Kolinlamil Laksma TNI Damayanti mengapresiasi keberhasilan KRI TGI-539 menyelesaikan penugasan dukungan angkutan laut militer Satgas Batalyon Armed 5/Pancagiri Kodam III Siliwangi tanpa ada kerugian personel maupun materiil atau zero accident.
Ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh prajurit KRI TGI-539 atas dedikasi dan semangatnya dalam melaksanakan penugasan dengan terus menjalin soliditas dan komunikasi yang erat dengan prajurit matra darat yang on board KRI selama pelayaran hingga tiba di Jakarta. Panglima Kolinlamil juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh prajurit Batalyon Armed 5/Pancagiri Kodam III Siliwangi atas kerja samanya selama berada di KRI TGI-539 dan berharap kerja sama dan komunikasi yang telah terjalin agar terus dipertahankan.
Letkol Laut (P) Salam selaku Komandan KRI Teluk Parigi-539 dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa kondisi prajuritnya usai mengantar Batalyon Armed 5/Pancagiri Kodam III Siliwangi kembali ke home base dalam kondisi moril tinggi dan siap melaksanakan penugasan berikutnya. Ia juga berharap semoga prajurit Batalyon Armed 5/Pancagiri membawa kesan yang positif usai debarkasi dari KRI Teluk Parigi-539. (Dispen Kolinlamil).
Be First to Comment