Press "Enter" to skip to content

Upacara  HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Mabesau, Panglima TNI: Kemerdekaan RI Komitmen untuk Memupuk Karakter dan Nilai Luhur Bangsa

Social Media Share

JAKARTA, NP – Markas Besar TNI AU (Mabesau) melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI. Upacara dipimpin Asisten Logistik (Aslog) Kasau Marsda TNI M.Khairil Lubis, di lapangan apel Mabesau, Cilangkap, Jakarta, Kamis (17/8/2023).

Upacara yang diikuti segenap prajurit, termasuk sejumlah Perwira Tinggi (Pati) TNI AU, Pamen, Pama, Bintara, Tamtama dan PNS Mabesau, diisi dengan pengibaran bendera merah putih, pembacaan teks Proklamasi dan pembukaan UUD 1945.

Panglima TNI Laksamana TNI Yudho Margono, S.E., M.M., dalam amanat tertulis yang dibacakan Aslog Kasau, meminta segenap prajurit dan PNS TNI menjadikan peringatan Kemerdekaan Indonesia, sebagai tonggak baru untuk membangun komitmen yang lebih segar dengan memupuk karakter dan nilai-nilai luhur bangsa.

“Jadikan peringatan kemerdekaan Indonesia ini menjadi tonggak baru untuk membangun komitmen dengan memupuk karakter dan nilai-nilai luhur bangsa,” pinta Panglima TNI.

Lebih lanjut Panglima TNI mengatakan, peringatan hari ulang tahun kemerdekaan, pada hakikatnya merupakan bentuk penghormatan sekaligus penghargaan kepada para pejuang, pendiri Republik, para pahlawan sejati, yang telah memberikan segala-galanya melampaui dari apa yang seharusnya diberikan.

Sebagai generasi penerus, wujud penghormatan dan penghargaan yang paling mulia, yang harus diberikan menurut Panglima TNI adalah mewarisi tradisi dan nilai-nilai kejuangan serta melanjutkannya untuk mengisi kemerdekaan.

Panglima TNI juga menginstruksikan, kepada seluruh unsur pimpinan Satker di jajaran TNI, untuk senantiasa mampu membaca situasi, berikut segala kecenderungan perkembangannya, sehingga dapat meningkatkan pemikiran prediktif, langkah antisipatif dan upaya konstruktif, deteksi dini, dan cegah dini, sehingga mampu berkontribusi bagi bangsa dan negara.(Pen)

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *