Press "Enter" to skip to content

Bacapres Ganjar Ngopi Bersama Para Purnawirawan TNI/Polri, Ini yang Dibahas

Social Media Share

Bakal capres dari PDI-P Ganjar Pranowo didampingi mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa, saat memberikan keterangan pers usai menghadiri acara ngopi bareng purnawirawan TNI/Polri, di Ancol, Jakarta, Minggu (30/7/2023). (Foto:red)

JAKARTA, NP – Bakal calon presiden (bacapres) yang diusung PDI-P, Ganjar Pranowo menghadiri acara “ngopi” (Ngobrol Pagi) bersama para Purnawirawan TNI/Polri, yang tergabung dalam Relawan Gapura Nusantara (RGN)  di Hotel Mercure Convention Center Ancol, Jakarta Utara, Minggu, (30/7/2023).

Ganjar mengatakan pertemuan tersebut membicarakan berbagai harapan eks anggota TNI dan Polri itu kepadanya jika memimpin Indonesia kelak. “Ada banyak sekali tadi cerita. Cerita proyeksi, cerita SDM, cerita proyeksi soal pola hankam ke depan seperti apa?” kata Ganjar.

Menurut Ganjar, ada sejumlah masalah yang diungkap para purnawirawan, seperti menjaga pertahanan dan keamanan, masalah teknologi hingga kesejahteraan para polisi dan tentara. Ganjar berharap,untuk teknologi harus  ada perbaikan, agar Indonesia tidak ketinggalan dari negara lain.

“Teknologi ada bio science ya tapi juga ada posisi resisting pertahanan kita, yang mesti kita proyeksikan sekitar 25-30 tahun ke depan. Sehingga kita tidak ketinggalan. Dan beliau-beliau tadi memberikan informasi secara detil, secara teknis,” jelas Ganjar

Acara  ngopi bersama purnawirawan TNI/Polr  ini dihadiri ribuan Purnawirawan TNI/Polri. Termasuk di dalamnya adalah mantan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa. Adapun Andika, belakangan disebut-sebut sebagai kandidat bakal calon wakil presiden (bacawapres) Ganjar Pranowo. Selain itu, ia juga digadang sebagai kandidat ketua tim sukses (timses) pemenangan Ganjar untuk Pilpres 2024.

Selain Andika, ada nama-nama lain seperti Jenderal Polisi (Purn) Bimantoro, Jenderal Polisi (Purn) Tan Sri Da’i Bachtiar, Laksamana TNI (Purn) Bernard Kent Sondakh dan Marsekal TNI (Purn) Agus Supriyatna hadir dalam acara ‘ngopi bareng’ itu.

Sementara itu Ketua Umum RGN, Laksdya TNI (Purn) Agus Setiadji, menjelaskan format acara ngopi bersama Purnawirawan TNI/Polri diarahkan dalam bentuk dialog kebangsaan yang intens antara Capres Ganjar Pranowo dengan tokoh-tokoh bangsa dari Purnawirawan TNI – Polri.

Disebutkan dia, beberapa materi yang dibahas antara lain peran TNI dan Kementerian Pertahanan dalam bidang negara, dimana Kemhan berfungsi sebagai pembangun kekuatan pertahanan dan aspek kebijakan.  Sedangkan aspekyang jadi masukan dari purnawairawan TNI-Polri mencakup bidang kesejahteraan Prajurit dan Purnawirawan. Disamping itu, aspek pemberdayaan wilayah pertahanan.

“Pemberdayaan wilayah untuk kepentingan pertahanan negara diorientasikan pada aspek yang bersifat statis dan dinamis. Untuk melaksanakan operasi militer  untuk perang harus menyinergikan kekhasan matra Darat, Laut dan Udara dalam sinergi yang terintegrasi dan terpadu secara menyeluruh anatara kementerian Pertahanan, Mabes TNI, TNI AD, TNI AL, TNI AU dengan pemerintah daerah,”papar Agus.

Sedangkan dari Purnawiran Polri membahas misi Polri menuju Indonesia Emas Tahun 2045, antara lain merealisasikan proses transformasi kelembagaan Polri, yang berbasiskan keamanan, keselamatan, dan penegakan hukum di wilayah yuridiksi Indonesia.(red)

 

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *