Press "Enter" to skip to content

Tim BPK RI Lakukan Wasrik di Lanud Halim Perdanakusuma

Social Media Share

JAKARTA, NP – Tim Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) melaksanakan kegiatan pengawasan dan pemeriksaan Pengadaan Barang dan Jasa Tahun 2020 sampai dengan Semester I Tahun 2021 di Lanud Halim Perdanakusuma.

Kedatangan Tim BPK RI yang dipimpin Pengendali Tim Kristianto Ary Nugroho, S.E., Ak., CA., CFrA., beserta rombongan di sambut Komandan Lanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Bambang Gunarto, S.T., M.M., M.Sc., beserta pejabat dan staf di Ruang Suma 2 Lanud Halim Perdanakusuma, Rabu (15/9/2021).

Dalam sambutannya Danlanud Halim mengatakan kegiatan pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) yang dilakukan oleh tim BPK merupakan salah satu bentuk perwujudan fungsi kontrol terhadap kinerja satuan yang telah dilakukan. Hal ini memiliki tujuan agar pengelolaan tata kerja organisasi tetap berada pada aturan dan prosedur yang berlaku.

Kami sangat berharap kedatangan Tim BPK RI mulai hari ini hingga tanggal 17 September 2021 mendatang akan memberikan masukan serta feed back konstruktif yang berarti bagi peningkatan kinerja Lanud Halim Perdanakusuma, ujarnya.

Kepada seluruh staf terkait, Danlanud juga berpesan untuk senantiasa mengedepankan koordinasi yang baik dan bersikap akomodatif serta transparan demi kelancaran pelaksanaan tugas-tugas Tim BPK RI selama di Lanud Halim Perdanakusuma.

Sementara itu Pengendali Tim BPK Kristianto Ary Nugroho mengatakan tujuan pelaksanaan kegiatan ini untuk memberi simpulan apakah kegiatan pengadaan barang dan jasa yang dilaksanakan dan/atau diterima tahun 2020 sampai dengan Semester I tahun 2021 pada UO TNI AU telah sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Untuk itu kami akan mengkomunikasikan dan berdiskusi baik dengan mitra ataupun satuan kerja terkait dengan pengadaan barang maupun satuan kerja penerima, ujarnya.(Pen)

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *