Press "Enter" to skip to content

Seminar PKB Kejuangan Tahun 2020 Berakhir, Pasis Dikreg Seskoal Angkatan Ke- 58 Ikuti Upacara Penutupan Secara Virtual

Social Media Share

JAKARTA, NP – Program Kegiatan Kejuangan (PKB Juang) Tahun 2020 yang berlangsung selama sepekan sejak tanggal 07 sampai dengan 11 September 2020, Perwira Siswa (Pasis) Pendidikan Reguler (Dikreg) Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal) Angkatan ke-58 TA. 2020 mengikuti penutupan PKB Kejuangan TA. 2020 oleh Komandan Sesko TNI Marsdya TNI Dedy Permadi, S.E., MMDS., secara virtual bersama Pasis Sesko TNI, Peserta Didik (Serdik) Sespimti Lemdiklat Polri, Pasis Sesko Angkatan, Sesdik Sespimmen Lemdiklat Polri dan Mahasiswa Pasca Sarjana dari beberapa perguruan tinggi yang bertempat di Graha Widya Adibrata, Sesko TNI, Jumat (11/09).

Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-58 TA. 2020 mengikuti kegiatan tersebut di Auditorium Yos Soedarso Seskoal, Cipulir, Jakarta Selatan. Tampak hadir pada acara tersebut Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H., M.A.P., M.Tr (Han)., Wakil Komandan Seskoal Laksamana Perta,a TNI Imam Musani, S.E., M.Si., Kapusjianmar Seskoal Laksamana Pertama TNI Suharto, S.H., M.Si (Han)., Kakoordos Seskoal Laksamana Pertama TNI Bambang Pramushinto, M.A., Dipl.War College., para Pejabat Utama, Para Dosen dan Patun Seskoal.

Dansesko TNI Marsdya TNI Dedy Permadi, S.E., MMDS., dalam sambutannya mengatakan bahwa sangat penting adanya sinergitas dan integrasi TNI Polri Bersama komponen bangsa lainnya dalam menghadapi berbagai macam ancaman dalam mewujudkan pembangunan nasional menuju Indonesia Maju.

Harapan Dansesko TNI Marsdya TNI Dedy Permadi, S.E., MMDS.,, melalui hasil seminar berupa naskah ini dapat menjawab tantangan tugas dengan meningkatkan kepedulian sebagai anak bangsa. Naskah tersbut bernilai strategis sebagai referensi kebijakan pimpinan dalam meningkatkan sinergitas TNI Polri Bersama komponen bangsa lainnya secara professional dan proporsional.

Selama sepekan pelaksanaan PKB Kejuangan TA. 2020 tersebut dilaksanakan diskusi tersebar dimana gagasan integrasi TNI Polri Bersama komponen bangsa dalam mengawal pembangunan nasional menuju Indonesia Maju tertuang dalam Naskah Induk Pasis Sesko TNI dan Serdik Sespimti Polri dengan judul “Konsepsi Integrasi TNI Polri Bersama Komponen Bangsa Lainnya Guna Mendukung Pembangunan Nasional Dalam Rangka Menjamin Kelangsungan Hidup Negara Kesatuan Republik Indonesia”. Sedangkan judul naskah untuk Pasis Sesko Angkatan dan Serdik Sespimmen Polri “ Optimalisasi Integrasi TNI Polri Bersama Komponen Bangsa Lainnya Guna Mendukung Program Pembangunan Sumber Daya Manusia Unggul Dalam Rangka Terwujudnya Kesejahteraan Masyarakat”.(Pen)

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *