JAKARTA, NP – Sebanyak 184 Perwira Siswa Pendidikan Reguler Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Pasis Dikreg Seskoal) Angkatan Ke-60 TA. 2022 menerima kuliah umum Guru Besar Universitas Pertahanan (UNHAN) Laksamana TNI (Purn.) Prof. Dr. Marsetio, S.I.P., M.M. di gedung Amphitheatre Samadikun, Seskoal Cipulir Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Senin (25/5)
Materi kuliah umum yang disampaikan mengenai Sea Power Indonesia di Era Geomaritim Indo Pasific pada saat itu, cukup mendapat antusias dari para peserta kuliah umum. “Nampak begitu banyaknya pertanyaan yang dilontarkan pada sesi tanya jawab yang memang sengaja disediakan panitia kepada peserta kuliah umum diakhir pelaksanaan kuliah umum berlangsung”.
Disaat pengajaran, Guru Besar Unhan Laksamana TNI (Purn.) Prof. Dr. Marsetio mengatakan bahwa Sea Power bukanlah satu-satunya kekuatan Angkatan Laut semata, tetapi memiliki arti lebih luas yang berkaitan dengan kontrol terhadap perdagangan dan perekonomian nasional melalui laut, penggunaan dan kontrol terhadap sumber daya laut, penggunaan Angkatan Laut dan perekonomian maritim sebagai instrumen diplomasi, penangkalan dan pengaruh politik masa damai serta pengoperasian Angkatan Laut pada masa perang.
“Sea Power tidak hanya Armada kapal perang tetapi juga mencakup segala potensi kekuatan nasional yang menggunakan laut sebagai wahananya”, tegas Laksamana TNI (Purn.) Prof. Dr. Marsetio menambahkan. Laksamana TNI (Purn.) Prof. Dr. Marsetio juga mengatakan, TNI Angkatan Laut merupakan komponen utama dan didukung oleh konponen-komponen non militer seperti : perdagangan lewat laut, perkapalan, perikanan, Pelra, industri maritim dan jasa maritim.
Usai acara perkuliahan dilanjutkan dengan acara tanya jawab dan tukar menukar cendera mata antara Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke 60 dan Guru Besar Unhan Laksamana TNI (Purn.) Prof. Dr. Marsetio, S.I.P., M.M. serta dilanjutkan foto bersama. Turut mengikuti Pembekalan Wakil Komandan Seskoal Laksamana Pertama TNI Ariantyo Condrowibowo, Kepala Koordinator Dosen (Kakoordos) Seskoal Laksamana Pertama TNI Judijanto, S.T., M.Si., M.A, para Dosen, Patun, Pawas, Pasis serta para tamu undangan. Tidak lupa dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan (Prokes) dengan mematuhi 5m, yaitu Mencuci Tangan dengan sabun, Menggunakan Masker, Menjaga Jarak 1 meter, Menjauhi Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas sehingga tetap sehat dan terhindar dari virus Covid-19.(Seskoal)
Be First to Comment