MANADO, NP – Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VIII Brigadir Jenderal TNI (Mar) Donar Philip Rompas mengikuti Entry Briefing Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., melalui Video Conference (Vicon) dari Auditorium Mabesal Cilangkap, Jakarta. Rabu (20/5).
Dalam pelaksanaan Vicon tersebut Danlantamal VIII didampingi Wadan Lantamal VIII, Para Asisten Danlantamal VIII, Kepala Dinas dan Kepala Satuan Kerja dan menyaksikan dari ruang serba guna Markas Komando Lantamal VIII Jalan Yos Sudarso No.1 Kairagi Weru Paal Dua Manado.
Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., pada kesempatan tersebut antara lain menyampaikan bahwa tepat pukul 10.00 WIB bertempat di Istana Negara telah dilakukan rangkaian prosesi pergantian Pemimpin TNI AL dari Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., kepada saya. Selaku Kasal yang baru pada kesempatan ini saya akan menyampaikan Entry Briefing untuk dijadikan sebagai petunjuk awal serta dipedomani bersama guna melanjutkan jalannya roda organisasi TNI AL ke depan, ujarnya.
Lebih lanjut Kasal menyampaikan bahwa dalam masa kepemimpinan saya kedepan akan ada sembilan Program Prioritas yang menjadi sasaran jangka pendek dan jangka menengah dalam pembangunan kekuatan dan pembinaan kemampuan TNI AL diantaranya pembangunan SDM TNI AL yang unggul, pembangunan dan peningkatan sarpras TNI AL, pembangunan sistem pembinaan kekuatan dan kesiapan operasional, peningkatan kemampuan TNI AL dalam menghadapi ancaman bersifat non-konvensional.
Dalam Vicon tersebut dihadiri Wakil Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Madya TNI Mintoro Yulianto, S.Sos., M.Si., para Para Pejabat Utama Mabesal, Para Pangkotama TNI AL dan Komandan Lantamal.(Pen)
Be First to Comment