JAKARTA, NP – Sebagai bentuk wujud kepedulian sosial terhadap terdampak Covid-19, KRI Wiratno-379 melaksanakan kegiatan sosial di desa Sabang Mawang, Rabu (22/4).
KRI Wiratno-379 yang saat ini sedang melaksanakan kegiatan operasi tidak lupa untuk melaksanakan kegiatan sosial kepada masyarakat, yang merupakan aksi kemanusiaan sebagai bentuk solidaritas prajurit KRI di jajaran Koarmada I bersama dengan pemerintah setempat untuk membantu sesama ditengah-tengah wabah Covid-19.
Prajurit KRI Wiratno-379 bersama pemerintah daerah setempat menyerahkan bantuan berupa masker, vitamin, dan bahan makanan (Kabindo) baik kepada dokter, bidan, kepala desa, Dan Posal, Babinsa serta masyarakat setempat di wilayah Sabang Mawang.
Untuk mengedukasi masyarakat akan wabah Covid-19 ini, prajurit KRI juga memberikan sosialisasi tentang langkah preventive dalam pencegahan dan pentingnya penggunaan masker kepada warga untuk menghindari penyebaran wabah virus Covid-19. Masyarakat dihimbau untuk hidup bersih dan hidup sehat, sehingga daya imunitas masyarakat terhadap wabah bisa dipertahankan, serta mengikuti anjuran pemerintah dalam pelaksanaan social distancing dan physical distancing.
Hal ini merupakan penekanan Pangkoarmada I agar seluruh prajurit di wilayah Koarmada I untuk selalu menjaga perilaku hidup bersih dan sehat di tempat kerja, tempat tinggal maupun di daerah operasi. Serta mengajak masyarakat supaya waspada dengan wabah Covid-19 dan melaksanakan (social distancing), mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan dan tidak lupa menggunakan masker setiap hari dimanapun.(Pen)
Be First to Comment