Press "Enter" to skip to content

Seskoal dan Sesko TNI Jalin Sinergi Penguatan Layanan Perpustakaan Digital

Social Media Share

Kapustaka Seskoal Letkol Laut (KH/W) Septin Ristiana menerima kunjungan Kapentak Sesko TNI Kolonel Laut (P) Retno Wahyudi di Perpustakaan Dharma Wiratama Seskoal, Jakarta Selatan. (Ist)

JAKARTA, NP – Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Danseskoal) Laksamana Muda TNI Ariantyo Condrowibowo, yang diwakili Kepala Perpustakaan (Kapustaka) Seskoal Letkol Laut (KH/W) Septin Ristiana, menerima kunjungan Kepala Penerangan dan Pustaka (Kapentak) Sesko TNI Kolonel Laut (P) Retno Wahyudi, di Perpustakaan Dharma Wiratama Seskoal, Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis (13/11/2025).

Kunjungan tersebut bertujuan mempererat silaturahmi dan kerja sama antarperpustakaan dalam rangka memperkaya koleksi dan meningkatkan kualitas layanan referensi bagi pemustaka, khususnya dalam bidang pendidikan dan pengembangan ilmu pertahanan.

Dalam pertemuan itu, kedua pihak juga membahas pengembangan E-Library Pustaka Seskoal, sebagai sumber informasi digital yang memungkinkan anggota dan staf Seskoal mengakses literatur secara lebih efisien dan fleksibel.

Danseskoal Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, dalam keterangan terpisah, menegaskan pentingnya keberadaan perpustakaan sebagai pusat pengetahuan dan riset.

“Perpustakaan adalah institusi yang mengelola koleksi karya tulis, karya cetak, dan karya rekam untuk memenuhi kebutuhan pendidikan, penelitian, informasi, dan rekreasi. Perpustakaan juga menyediakan akses ke berbagai materi, seperti buku, majalah, dan bahan digital,” ujarnya.

Sinergi antara Seskoal dan Sesko TNI ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam membangun ekosistem literasi militer yang modern dan adaptif terhadap perkembangan teknologi informasi (red)

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *