Press "Enter" to skip to content

Puasa Tidak Surutkan Semangat Prajurit KRI Teluk Lampung 540 Uji Glagaspur I

Social Media Share

JAKARTA, NP – Meski ditengah bulan puasa ramadhan, tidak menyurutkan semangat prajurit KRI Teluk Lampung-540 jajaran Satuan Lintas Laut Militer (Satlinlamil) 2 Surabaya melaksanakan glagaspur kapal tingkat I/L-1. Penilaian ini dilaksanakan oleh tim uji Kolat Koarmada II yang diikuti oleh seluruh prajurit KRI Teluk Lampung-540, beberapa waktu lalu.

Latihan yang mengambil lokasi Dermaga Koarmada II Surabaya ini, mendatangkan Tim Penguji dari Komando Latihan (Kolat) Armada II Surabaya. Penyiapan uji kemampuan geladi tugas tempur tingkat I meliputi teori, dril-dril pos tempur secara parsial maupun gabungan, dan latihan peran-peran secara menyeluruh di Pangkalan..

Gladi tugas tempur tingkat I (L1) kali ini melaksanakan rangkaian simulasi kapal berlayar, bertempur dan kondisi kapal dalam keadaan darurat diantaranya peran bahaya kapal permukaan, peran bahaya serangan udara, peran kebakaran, peran kebocoran, peran cucaca buruk dan peran kemudi macet.

Komandan KRI Teluk Lampung 540 mengatakan gladi tugas tempur tingkat I bukan hanya syarat bagi kapal untuk beroperasi melainkan juga bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme prajurit dalam mengawaki kapal sesuai prosedur yang benar.

“Latihan ini dilakukan untuk menyiapkan kesiapan seluruh awak KRI melaksanakan tugas operasi kedepan” ujar Letkol Laut (P) Sulthon Maula Firdaus.

Panglima Kolinlamil, Laksda TNI Irvansyah mengarahkan jajaran KRI Teluk Lampung 540 untuk melaksanakan uji trampil ini dengan semangat.

“Tunjukkan pada uji glagaspur L1, kemampuan dan ketrampilan hasil pembinaan selama ini.
Bangkitkan semangat prajurit sehingga seluruh serial atau materi yang akan diuji dapat dikerjakan dengan baik. Dan yang paling utama adalah tingkatkan selalu kewaspadaan sehingga keselamatan yang utama,” tegas Panglima mengingatkan.(Pen)

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *