Press "Enter" to skip to content

Jangan Sia-Siakan Kepercayaan Masyarakat Terhadap Marinir

Social Media Share

JAKARTA, NP – Kepercayaan dan Kecintaan pimpinan serta masyarakat terhadap Korps Marinir semakin tinggi, untuk itu jangan kita sia-siakan kepercayaan masyarakat terhadap Korps Marinir, pungkas Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono, M.Tr (Han). saat memimpin langsung upacara pelepasan 2 Satuan Setingkat Batalyon (SSY) yang tergabung dalam Satuan Tugas Pengamanan Unjuk Rasa Penolakan UU Cipta Kerja di Lapangan Apel Mako Lanmar Kwini Jakarta Pusat, Kamis, (22/10/2020).

Upacara pelepasan yang dilaksanakan secara sederhana tersebut diawali dengan penghormatan pasukan, arahan Komandan Korps Marinir, diakhiri dengan pemberian apresiasi kepada para prajurit petarung Korps Marinir.

Dalam sambutanya, Komandan Korps Marinir menyampaikan rasa bangga kepada prajurit-prajurit petarung Harimau Sumatera yang senantiasa menjaga kepercayaan masyarakat dan pimpinan kepada Korps Marinir.

“Kalian sudah melaksanakan tugas dengan sangat baik dan optimal bahkan mendapatkan pengakuan, salut, respek dan rasa hormat kepada Korps Marinir dari semua pihak mulai dari Satuan TNI lainnya, Polri para Menteri dan Panglima TNI,” ucap Dankormar.

Lebih lanjut orang nomor satu di Korps Marinir ini menyampaikan, bahwa kalian bukan hanya sekedar melaksanakan tugas dengan baik, tapi sekaligus kalian telah memberikan contoh kepada yang lain, bahwa untuk membubarkan masa tidak perlu dengan kekerasan melainkan dengan pendekatan hati nurani, pendekatan yang humanis, persuasif, dialog dan ketegasan yang terukur.

Di akhir sambutannya Komandan Korps Marinir mengucapkan terima kasih atas kinerja, kiprah dan pengabdian kepada prajurit petarung Beruang Hitam dan Elang Samudera Brigif 4 Mar/BS.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wadan Korps Marinir Brigjen TNI (Mar) Nuralamsyah M. Tr (Han), Ir Kormar Brigjen TNI (Mar) Lasmono, Danpasmar – 1 Brigadir Jenderal TNI (Mar) Wurjanto, M,Han, Asisten dan Kadis Kormar serta Dankolak Kormar.(Pen)

 

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *