BATUJAJAR, NP – Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) Mayor Jenderal TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M. resmi menutup Pendidikan Para Dasar Taruna Akmil Tingkat IV TA 2023 di Lapangan Suparlan Pusdiklatpassus, Batujajar, Bandung, Rabu (8/3/2023).
Turut hadir mendampingi Danjen dalam penutupan diantaranya Danmentar Akmil, Dirdik Akmil, Pamen Ahli Bid. Diklat Kopassus, para Asisten Kopassus, para Kabalak, Para Pejabat Pusdiklatpassus Kopassus.
Sebagai Pimpinan Pusdiklatpassus Kopassus, Danjen Kopassus Mayjen TNI Iwan Setiawan mengucapkan “Selamat” atas keberhasilan dalam menyelesaikan pendidikan Para Dasar TA 2023 dengan predikat Pujian dan Sangat memuaskan.
Diamanatkan Danjen, selama kurang lebih 5 (lima) minggu menempuh pendidikan Para Dasar dan dengan ditutupnya pendidikan adalah awal memperoleh predikat sebagai peterjun yang selalu siap diterjunkan ke semua penjuru yang masih dalam jangkauan satuan udara, baik sebagai kekuatan penangkal maupun sebagai kekuatan tempur guna mengatasi permasalahan secara cepat dan tepat dan tidak memberikan ruang sekecil apapun untuk berbuat kesalahan hingga secepat mungkin dapat menguasai dan menyelesaikan sasaran.
” Oleh karena itu saya berpesan kepada
seluruh mantan peserta didik, dengan
penambahan kualifikasi Para Dasar ini, kalian harus lebih siap dan mampu melaksanakan tugas-tugas khusus di segala bentuk medan dan cuaca dengan
mengutamakan unsur kecepatan,
kerahasiaan dan pendadakan dalam rangka mendekati dan merebut sasaran,” pesan Danjen Kopassus.
Untuk itu, pungkas Danjen, asah dan pelihara kemampuan yang telah dimiliki dengan terus belajar dan berlatih agar menjadi peterjun-peterjun yang profesional, handal dan tangguh.
Saat penyematan Wing Para kepada Mantan Peserta Didik Para Dasar, Danjen Kopassus Mayjen TNI Iwan Setiawan juga menyematkan Wing Free Fall kepada putrinya bernama Carstensz Nidya Aulia yang turut melaksanakan Penerjunan Free Fall sebagai Bagian Demonstrasi Bersama Para Pelatih Sekolah Para yang telah mendidik Para Mantan Peserta Didik Para Dasar Taruna Akmil.(Pen)
Be First to Comment