Press "Enter" to skip to content

Optimalkan Pelaksanaan Tugasnya, Kolinlamil Terus Jalin Komunikasi dengan Stakeholder Maritim

Social Media Share

JAKARTA, NP – Komunikasi dan koordinasi menjadi faktor yang sangat penting dalam menunjang keberhasilan sebuah institusi atau lembaga dalam rangka melaksanakan tugas dan fungsinya mengingat tugas dari satu institusi akan berhubungan dengan tugas institusi yang lain. Dalam rangka meningkatkan soliditas guna tercapainya sinergitas antar institusi Pemerintah maupun swasta yang ada di wilayah Jakarta Utara, Kepala Staf Komando Lintas Laut Militer Laksma TNI Singgih Sugiarto didampingi Asisten Potensi Maritim Pangkolinlamil Kolonel Laut (P) Teguh Iman Wibowo bertemu dalam suasana yang penuh keakraban dan kekeluargaan dengan stakeholder dan instansi maritim wilayah Pelabuhan Tanjung Priok yang dilaksanakan di Officer Cafe, Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (7/6).

Kepala Staf Kolinlamil menyampaikan bahwa kegiatan tersebut diselenggarakan sebagai wahana silaturahmi sekaligus menjadi moment yang tepat untuk sharing atau bertukar informasi serta menjalin soliditas antar Institusi sehingga permasalahan yang ada di lingkungan Pelabuhan Tanjung Priok dapat dicarikan solusi terbaiknya. Kegiatan yang dilaksanakan pada pagi hari tersebut dapat dijadikan sebagai momentum untuk saling mengenal dan diharapkan akan ditindaklanjuti dengan pertemuan-pertemuan berikutnya yang diselenggarakan secara bergantian.

“Koordinasi merupakan salah satu faktor penting yang tidak bisa lepas dari kegiatan kita sehari-hari. Koordinasi itu mudah untuk diucapkan namun kadang kala sulit untuk dilakukan atau dikerjakan karena ego sektoral. Oleh karena itu, semoga moment pagi ini dapat menjadi media yang efektif untuk menjalin koordinasi dengan meningkatkan hubungan silaturahmi antar kita yang hadir mewakili dari Institusi masing-masing.” ungkap Laksma Singgih.

Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksda TNI Edwin, S.H., M.Han, M.H. dalam arahannya memberikan penekanan tentang pentingnya menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan berbagai pihak. Seluruh jajaran Kolinlamil dituntut untuk mampu membangun kebersamaan dan soliditas dengan berbagai komponen bangsa dalam rangka mendukung tugas-tugas yang diemban oleh Kolinlamil. Hal tersebut sebagai tindak lanjut dari Instruksi Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali agar prajurit TNI AL selalu menjalin sinergitas dengan instansi Pemerintah maupun komponen bangsa lain sesuai dengan doktrin TNI guna mendukung keberhasilan tugas-tugas TNI Angkatan Laut dan tugas pokok TNI. (Dispen Kolinlamil)

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *