Press "Enter" to skip to content

Melalui PKB Juang Tahun 2022, Seskoal Optimalkan Pekan Olahraga dan Bakti Sosial

Social Media Share

JAKARTA, NP – Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) melalui Program Kegiatan Bersama (PKB) Kejuangan mengoptimalkan Pekan Olah Raga (POR) dan Bakti Sosial (Baksos), serta pada pagi ini Gelanggang Olahraga Seskoal diriuhkan dengan yel yel suporter meramaikan suasana pertandingan dari beberapa cabang olah raga yang sedang berlangsung. Kamis (9/6).

Para Pejabat Seskoal, para Kadep dan Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-60 nampak antusias dan berpartisipasi mengikuti jalannya pertandingan bahkan sebagai atlet pada pertandingan dari salah satu cabang olahraga yang dilombakan saat itu, yaitu pertandingan Tenis Lapangan, Renang dan Bulu Tangkis. Selain kegiatan Pekan Olah Raga, digelar Juga Bakti Sosial yaitu Donor Darah di Gedung Pendopo Seskoal Cipulir Jaksel. “Dengan donor darah, kita juga perlu semakin menyadari bahwa satu kantong darah dapat menyelamatkan beberapa nyawa orang yang membutuhkan”.

Kegiatan Bakti Sosial yang lain adalah kunjungan Bakti Sosial ke Yayasan Amal Mulia Indonesia (Pusat Pelayanan Sosial Terpadu), Rumah Yatim Duafa dan kunjungan Baksos ke Yayasan Panti Yos Soedarso, serta PKB Kejuangan di Bandung Jawa Barat oleh Pasis Dikreg Seskoal bersama Sesko TNI, Sespimti Polri, Sesko Angkatan dan Sespimmen Polri.

Pada kegiatan Pekan Olahraga cabang Tenis Lapangan, untuk Ganda Putra, juara Pertama dimenangkan oleh Komandan Seskoal Laksamana Muda TNI Tunggul Suropati, S.E., M.Tr (Han) dengan Mayor Laut (KH) Zulkarnaen S.Or., M.M, sedangkan juara ke Dua dimenangkan oleh Direktur Pengkajian Strategi dan Operasi (Dirjianstraops) Seskoal Kolonel Laut (P) Avianto Rooswirawan S.E., M.Si. dengan Serka Jas Achmad Aljari dan untuk juara ke Tiga dimenangkan oleh Sekertaris Lembaga (Seklem) Seskoal Kolonel Laut (S) Untung Purnomo,S.E., M.Psi., CfrA., dengan Serma Jas Turkhamun. Selanjutnya, dari cabang Olah Raga Tenis Lapangan Ganda Campuran dimenangkan oleh Danseskoal Laksda TNI Tunggul Suropati, S.E., M.Tr (Han) dengan Ny. Tunggul Suropati. Selanjutnya, untuk cabang renang sebagai Juara Ke Satu di Menangkan oleh Mayor Marinir Yusman E. dengan Mayor Marinir Rohmad, sedangkan Juara ke Dua dimenangkan oleh Lt Cdr Takeshi dengan Lt Cdr Koh Guan How dan Juara Ke Tiga Mayor Laut (P) Wahyu Ardiansyah dengan Mayor Laut (P) Adi Nugroho. Untuk cabang Bulu Tangkis Meraih Juara Ke Satu Adalah Kolonel Marinir Edi Susilo S.Pd. dengan Kapten Laut (T) Sutrisno, juara ke Dua AKBP Joan Verdianto, S.I.K. dengan Letkol Laut (E) Endin Tri Hartanto dan juara ke Tiga Sekertaris Lembaga (Seklem) Seskoal Kolonel Laut (S) Untung Purnomo, S.E., M.Psi., CfrA., dengan serma Mes Jafrizal Eka Putra.

Diakhir penutupan Pekan Olah Raga, Komandan Seskoal mengatakan, kegiatan POR sudah selesai dan kita sudah tahu juaranya. Semuanya tidak terjadi dengan sendirinya, tetapi melalui proses. “Jadikanlah olah raga sebagai kesenangan, kalah menang biasa. Janganlah kekalahan jadi kesedihan, atau sebaliknya menang menjadi kita semakin sombong”.

Komandan Seskoal juga mengucapkan banyak berterima kasih kepada seluruh panitia yang terlibat dan peran serta Pasis pada kegiatan POR dalam rangka PKB Kejuangan ini, sehingga dapat berjalan sukses tanpa kendala. “Semoga bisa mempererat silaturahmi persaudaraan diantara kita, karena kita tak pernah tahu kedepan apa yang akan terjadi pada kehidupan kita masing-masing”, ungkap Komandan Seskoal menambahkan.

Hadir pada acara tersebut, Wakil Komandan (Wadan) Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut Laksamana Pertama TNI Ariantyo Condrowibowo, Kepala Pusat Pengkajian Maritim (Kapusjianmar) Laksma TNI Didong Rio DPK, S.T., M.A.P., M.Tr(Han), Kepala Koordinator Dosen (Kakordos) Seskoal Laksamana Pertama TNI Judijanto, S.T., M.Si., M.A., CHRMP.,Pejabat Utama Seskoal, para Kadep, Dosen dan Patun Seskoal, Tim panitia dari Departemen Kejuangan Seskoal dan tim pendukung dari Denma, Bagpen dan Satkes. Kegiatan POR PKB Kejuangan ini dilaksanakan dengan tetap disiplin menjaga prokes (Protokol Kesehatan) dengan selalu mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak, sehingga tetap sehat dan terhindar dari Covid-19.(Seskoal)

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *