JAKARTA, NP – Sebagai cara mengantisipasi merebaknya virus Covid-19 (Corona Virus Dissade-19), Komandan Lanal Nias Letkol Laut (P) Jan Lucky Boy Siburian, S.E., M.Tr.Hanla., memerintahkan kepada seluruh Prajurit dan PNS Lanal Nias agar melaksanakan Pengecekan Suhu Tubuh dan Pemakaian Hand Sanitaizer sebelum memasuki ruangan Satker masing-masing, bertempat di Mako Lanal Nias Teluk dalam, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara, Jumat, (20/3/2020).
Dari hasil pemeriksaan suhu badan personel rata-rata 35,1 sampai 36,7º C dan dinyatakan tidak ada yang terindikasi Covid-19 (Corona Virus Dissade-19).
Dalam kegiatan tersebut, Komandan Lanal Nias juga memberi arahan kepada seluruh Prajurit dan PNS Lanal Nias agar selalu rajin berolahraga dan menjaga pola makan yang teratur sehingga kebugaran tubuh dan kesehatan personel maupun keluarga tetap stabil sehingga terhindar dari segala macam penyakit, serta memberlakukan Social Distancing dengan hindari kontak fisik, membiasakan tidak berjabat tangan dan diganti dengan penghormatan militer atau hanya menyatukan telapak tangan di depan dada.
Kegiatan dilanjutkan dengan olahraga pagi bersama.(Pen)
Be First to Comment