Press "Enter" to skip to content

Jalasenastri Cabang 3 Korcab III DJA I Laksanakan Kegiatan Sosial dan Pemberdayaan Lahan Dukung Ketahanan Pangan

Social Media Share

JAKARTA, NP – Dalam rangka peduli Covid- 19, Jalasenastri Cabang 3 Korcab III DJA I melaksanakan kegiatan pemberian bantuan sosial dan pemberdayaan lahan untuk mendukung ketahanan pangan bagi anggota Lanal Lampung bertempat di Mako Lanal Lampung, Jalan Yos Sudarso, Panjang, Bandar Lampung, Senin (11/5/2020).

Dalam kegiatan pemberian bantuan sosial, para warga melaksanakan prosedur protokol kesehatan Covid-19 dengan tetap menggunakan masker, melaksanakan cuci tangan, pengecekan suhu badan menggunakan thermo gun, penyemprotan disinfektan di ruang khusus, dan menjaga jarak selama dilaksanakan antrian.

Kegiatan pemberian bantuan sosial kepada masyarakat sekitar Mako Lanal Lampung merupakan kerjasama Jalasenastri Lanal Lampung dengan PT. Bukit Asam Bandar Lampung berupa beras, mie instan, minyak goreng, sarden, susu kaleng, gula putih, dan ikan asin sebanyak 100 paket.

Selain pemberian bantuan sosial, Jalasenastri Lanal Lampung juga melaksanakan kegiatan pemberdayaan lahan kosong disekitar komplek Mako Lanal Lampung untuk mendukung ketahanan pangan berupa budidaya ikan lele dan penanaman sayuran dengan sistem hidroponik.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Komandan Lanal Lampung, Ketua dan Pengurus Jalasenastri Cabang 3, Para Perwira dan Personel Lanal Lampung, Asisten Manager Humas PT. Bukit Asam, dan masyarakat sekitar.(Pen)

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *