Press "Enter" to skip to content

Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju, Kolinlamil Peringati Hari Bela Negara Tahun 2023

Social Media Share

JAKARTA, NP – Jajaran Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) memperingati Hari Bela Negara tahun 2023, yang diselenggarakan upacara bendera yang diikuti segenap Prajurit dan PNS Kolinlamil, sebagai Inspektur Upacara Kepala Staf Kolinlamil Laksma TNI Mochammad Riza yang berlangsung di lapangan Moeljono Silam, Mako Kolinlamil, Tanjung Priok Jakarta Utara, Selasa (19/12). Tema Peringatan Bela Negara tahun ini adalah “Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju”

Dalam upacara tersebut Kepala Staf Kolinlamil membacakan amanat Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada Peringatan Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 yang mengatakan, Kita harus memiliki jiwa Bela Negara sebagai pilar utama yang menjadikan kita tangguh dan cerdas dalam menghadapi situasi yang tidak menentu. Semangat Bela Negara bukan hanya tanggung jawab aparat pertahanan, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat. Ini adalah tugas kita bersama dalam menjaga kesatuan dan persatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Bela Negara di Indonesia bukan hanya terkait pada aspek militer tetapi harus lebih luas lagi, merangkul semua lapisan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. Setiap tindakan, sekecil apapun, yang dilandasi cinta kepada bangsa dan negara, cinta kepada Pancasila dan NKRI adalah wujud konkrit Bela Negara.

Esensi peringatan Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 ini, mengajak masyarakat Indonesia untuk mengobarkan semangat Bela Negara dan meningkatkan rasa cinta tanah air. (Dispen Kolinlamil).

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *