JAKARTA, NP – Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Suherlan, S.E., M.M., M.Sc., CHRMP., melaksanakan Upacara peringatan hari lahir Pancasila tahun 2023 di Lapangan Apel Brigif-1 Marinir Cilandak Jakarta Selatan. Kamis (01/06/2023).
Kegiatan upacara peringatan hari lahir Pancasila ini di ikuti seluruh Prajurit Korps Marinir dan PNS yang berdinas di lingkungan Korps Marinir, upacara di awali dengan penaikan bendera Merah Putih dan dilanjutkan dengan pembacaan Pancasila oleh Wadan Kormar selaku Inspektur Upacara (Irup) di ikuti seluruh Prajurit dan PNS dalam suasana hikmat.
Dalam Amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., yang dibacakan Wadan Kormar mengatakan Pancasila merupakan dasar Negara serta landasan ideologi bagi Bangsa Indonesia, setiap nilai luhur yang terkandung didalamnya telah menjadi dasar hidup bernegara. Pancasila sebagai dasar negara yang sah serta di cantumkan dalam pembukaan Undang-undang Dasar 1945.
Selain itu, sebagai Prajurit TNI, kita harus meyakini bahwa Pancasila adalah alat pemersatu bangsa yang harus kita jaga sampai titik darah penghabisan. Berkat Pancasila yang memiliki nilai-nilai inklusivitas, toleransi dan gotong royong, maka beragama yang ada di Nusantara telah menjadi identitas nasional Bhinneka Tunggal Ika.
Tema Peringatan hari lahir Pancasila kali ini sangat relevan dengan tantangan dan situasi yang sedang dihadapi oleh segenap Bangsa Indonesia yakni “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global.” Tema ini merupakan pengingat pentingnya semangat gotong royong untuk memajukan Bangsa.
Sebelum mengakhiri Amanatnya panglima TNI menyampaikan beberapa penekanan kepada seluruh Prajurit TNI yang harus di pedomani dan dilaksanakan yaitu, 1. TNI adalah garda terdepan dan benteng terakhir NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945, 2. Jadilah perekat dan pemersatu bangsa dengan upaya nyata di lapangan dan yang terakhir 3. Jaga terus sinergitas TNI dengan Polri, Kementrian, serta lembaga Lainnya.
Kegiatan tersebut dihadiri para Pejabat Utama Korps Marinir (Korma) dan Pejabat Utama Pasmar-1 serta Dankolak di jajaran Korps Marinir.(Pen)
Be First to Comment