Press "Enter" to skip to content

Danseskoal Sambut Kedatangan Kasal

Social Media Share

JAKARTA, NP – Pasis Dikreg Seskoal mulai menghitung hari, dalam menghadapi masa penutupan pendidikan yang akan dilaksanakan dalam beberapa hari kedepan. Sebelum melaksanakan penutupan pendidikan, Para Pasis akan menerima pembekalan yang disampaikan oleh para tokoh penting.

Salah satu pembekalan yang akan diterima oleh Para Pasis Dikreg Angkatan ke-62 ini adalah, materi yang akan diberikan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut, Laksamana TNI Dr. MUHAMMAD ALI, S.E., M.M., MTr.Opsla.

Setibanya di Seskoal, setelah menerima jajar kehormatan di depan Auditorium Jos Soedarso, Kasal langsung disambut oleh Komandan Seskoal, Laksamana Muda TNI Fauzi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla. beserta staf.

Selanjutnya rombongan bergerak menuju kelas gabungan yang berada di Gedung Samadikun Seskoal, untuk pelaksanaan penyampaian materi pembekalan. Dalam pembekalan ini, Kasal memberikan penjelasan bahwa, Indonesia adalah negara yang besar, dengan luas perairan yang melebihi daratan.

Lebih lanjut disampaikan bahwa, dengan demikian maka jelaslah betapa pentingnya TNI AL bagi Bangsa Indonesia. Terutama dalam menghadapi berbagai bentuk ancaman. Ancaman tersebut dapat berupa ancaman militer, nir militer maupun ancaman hibrida.

Disamping itu, orang nomor satu di jajaran TNI AL ini juga menjelaskan tentang beberapa keberhasilan misi diplomasi angkatan laut dan juga kebijakan strategis pengembangan kekuatan TNI AL. Dia Akhir amanatnya, Kasal berpesan kepada seluruh Pasis untuk terus belajar, berinovasi dan menjadi pemimpin yg berani mengambil keputusan, bertanggung jawab & selalu dirindukan kehadirannya.(Pen)

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *