Press "Enter" to skip to content

Tes Samapta Awal Ukur Kesiapan Fisik Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-64

Social Media Share

JAKARTA, NP— Wakil Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Wadan Seskoal) Laksamana Pertama TNI Agoeng MKS mewakili Komandan Seskoal (Danseskoal) Laksamana Muda TNI Ariantyo Condrowibowo meninjau pelaksanaan tes samapta awal bagi Perwira Siswa Pendidikan Reguler (Pasis Dikreg) Seskoal Angkatan ke-64 Tahun Ajaran 2025 di Lapangan Laut Arafuru, Seskoal, Cipulir, Jakarta Selatan, Kamis (4/9/2025).

Tes samapta awal ini diikuti oleh 122 Pasis sebagai bagian dari program pembinaan fisik dan penilaian jasmani wajib selama masa pendidikan. Kegiatan berlangsung tertib dan aman, serta diawasi langsung oleh Tim Jasmani dan Rekreasi (Jasrek) dan Tim Kesehatan Seskoal guna memastikan pelaksanaan berjalan objektif dan sesuai standar yang berlaku.

Dalam pengarahannya yang dibacakan oleh Wadan Seskoal, Danseskoal menyampaikan bahwa tes samapta bertujuan mengukur tingkat kebugaran dan kesiapan jasmani para Pasis sebagai calon pemimpin TNI AL di masa mendatang.

“Kesehatan dan kebugaran fisik merupakan salah satu aspek utama yang harus dimiliki setiap prajurit TNI Angkatan Laut. Melalui tes ini, diharapkan para Pasis dapat terus memelihara dan meningkatkan kondisi fisik mereka secara optimal,” ujar Danseskoal.

Danseskoal juga menekankan pentingnya sportivitas dalam berkompetisi. Ia mengimbau agar para Pasis terus berusaha menjadi yang terbaik tanpa menghalalkan segala cara, serta selalu memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan dalam setiap kegiatan.

Tes samapta awal mencakup tiga baterai, yakni:

Baterai A: Lari 12 menit untuk menguji daya tahan tubuh;
Baterai B: Pull up, push up, sit up, dan shuttle run untuk mengukur kekuatan otot dan kelincahan;
Baterai C: Renang sejauh 50 meter sebagai uji ketahanan di air.

Kegiatan ini menjadi tolak ukur awal dalam pembinaan jasmani militer berkelanjutan selama masa pendidikan di Seskoal.(red)

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *