Press "Enter" to skip to content

Peringati Hari Bakti Hiu Kencana, Prajurit Seskoal Laksanakan Doa Bersama

Social Media Share

JAKARTA, NP – Dalam rangka memperingati hari Bakti Hiu Kencana yang jatuh pada tanggal 21 April 2025, prajurit Pegawai Negeri Sipil (PNS) Seskoal mengadakan kegiatan doa bersama yang berlangsung di Masjid Nurul Iman Komplek Seskoal, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (21/4/2025).

Hari Bakti Hiu Kencana ditetapkan oleh pimpinan Angkatan Laut untuk selalu mengingatkan kepada kita tentang pentingnya aspek keselamatan dalam setiap penugasan. Kapal selam KRI Nanggala-402 telah berpatroli untuk selamanya bersama 53 patriot prajurit Hiu Kencana. suatu patriotisme prajurit TNI Angkatan Laut yang sangat luar biasa.

Menurutnya nilai-nilai kepahlawanan Tabah Sampai Akhir yang harus kita warisi dengan sepenuh hati. Nilai-nilai yang sangat luhur ini harus terus menjadi jiwa dan semangat generasi penerus untuk menghadapi tantangan tugas.

Doa bersama dalam rangka Hari Bakti Hiu Kencana ini bertujuan untuk memberikan bentuk penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para patriot KRI Nanggala-402, sejarah membuktikan bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang selalu menghargai jasa para pahlawannya.

Sementara itu, Prajurit dan PNS Seskoal yang beragama Nasrani, doa bersama dilaksanakan di Gedung Arthur Solang Seskoal. Personel yang hadir, tampak melaksanakan kegiatan dengan penuh khidmat. Dalam pelaksanaannya, mereka memanjatkan doa, pembacaan Alkitab Mazmur yang kemudian diakhiri dengan pujian penutup dan berkat.(Pen)

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *