Press "Enter" to skip to content

Latihan Operasi Matra Laut Lanal Nias

Social Media Share

JAKARTA, NP – Komandan Lanal Nias Letkol Laut (P) Jan Lucky Boy Siburian, S.E., memimpin pelaksanaan Apel Pagi dilanjutkan dengan Latihan Operasi Matra Laut TW I Tahun 2020 bertempat di Pelabuhan Lama Telukdalam, Nias Selatan, Selasa (10/3/2020).

Kegiatan diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan materi dan praktek yang meliputi Water Trapen, Help dan Hudle, Penggunaan pakaian sebagai alat apung, dan Simulasi.

Dalam sambutannya, Danlanal Nias menyampaikan bahwa kegiatan Latihan SAR dan Sea Survival merupakan kegiatan rutin dalam rangka mengasah kemampuan, keterampilan, dan pengetahuan di laut agar bisa bertahan hidup sampai ada pertolongan.

“Dalam latihan agar selalu diutamakan keselamatan sesuai SOP di laut, dan tetap semangat dalam melaksanakan latihan agar tujuan utama latihan dapat tercapai,” uajr Danlanal Nias.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Palaksa Lanal Nias Mayor Laut (T) Rudi Taufik, Koramil 012/Telukdalam 6 Personel, Polres Nias Selatan 2 Personel, Tim SAR Gunung Sitoli 3 Personel, Satpol PP Nias Selatan 3 Personel, Saka Bahari Lanal Nias 10 Personel, Prajurit Lanal Nias, PNS dan PHL Lanal Nias.(Pen)

 

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *