JAKARTA, NP – Peduli dengan masalah kemanusiaan, Komando Lintas Laut Militer bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi DKI Jakarta menggelar kegiatan bakti sosial donor darah yang dilaksanakan secara rutin setiap 3 bulan di Gedung Laut Nusantara, Mako Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (22/3). Dari banyaknya manfaat kesehatan yang bisa dirasakan dengan rutin melakukan donor darah, satu hal yang cukup penting adalah sumbangan darah bisa menyelamatkan nyawa seseorang yang membutuhkan.
Ditemui di lokasi acara, Kepala Dinas Kesehatan Kolinlamil Letkol Laut (K) Syarief Mustika menyampaikan peserta donor darah berasal dari keluarga besar Kolinlamil, baik anggota militer dan keluarganya maupun PNS Kolinlamil. Secara umum tercatat 179 personel yang mendaftarkan diri untuk donor darah, namun hanya 159 personel yang dilakukan pengambilan darah. Sisanya tidak bisa dilaksanakan karena tidak memenuhi syarat karena masalah kesehatan seperti tekanan darah sistolik/diastolik yang terlalu tinggi atau rendah, nilai hemoglobin yang tidak terpenuhi dan belum waktunya untuk donor darah karena persyaratan untuk bisa donor darah adalah 3 bulan sekali.
“Banyak manfaat yang diperoleh dengan berdonor darah, selain untuk menjaga kesehatan tubuh donor darah dapat mendeteksi penyakit serius, menurunkan resiko terkena penyakit jantung dan pembuluh darah, membantu menurunkan berat badan, membantu menyingkirkan perasaan negatif, menciptakan rasa saling memiliki dan mengurangi perasaan kesepian.” ungkap Kadiskes Kolinlamil.
Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksda TNI Yayan Sofiyan yang ditemui di tempat terpisah menyampaikan bahwa kegiatan donor darah yang rutin dilaksanakan di Mako Kolinlamil adalah bentuk kepedulian Kolinlamil terhadap masalah kemanusiaan. Melalui kegiatan ini diharapkan Kolinlamil dapat berkontribusi dalam upaya Pemerintah memenuhi ketersediaan darah melalui PMI yang selanjutnya akan disalurkan ke rumah sakit guna membantu masyarakat yang membutuhkan. Hal tersebut merupakan penjabaran dari Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali, perkuat dedikasi dan loyalitas kepada TNI Angkatan Laut, TNI, bangsa dan negara serta konstitusi dalam mendukung program pembangunan nasional, serta menjadikan program prioritas Panglima TNI untuk mewujudkan TNI sebagai patriot NKRI sebagai pedoman dalam menjalankan tugas-tugas Angkatan Laut. (Dispen Kolinlamil).
Be First to Comment