Press "Enter" to skip to content

Satlinlamil 3 Makassar Kunjungi Otoritas Pelabuhan Makassar

Social Media Share

JAKARTA, NP – Satuan Lintas laut Militer (Satlinlamil) 3 Makassar melakukan kunjungan ke kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar, Selasa (19/10).

Komandan Satlinlamil 3 Makassar diwakili Perwira Staf Operasi (Pasops) Mayor laut ( P ) Uji Agus Nugroho didampingi Kepala Seksi Pengamanan Kapten Laut (T) Agus Safruddin yang disambut Kepala Seksi Lalulintas Laut Otoritas Pelabuhan Rais dan juga Staf Yahya Ade Paingi.

Dalam kesempatan tersebut, Pasops Satlinlamil 3 memperkenalkan Satlinlamil 3 yang merupakan salah satu satuan pelaksana Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) berkedudukan di Makassar diresmikan tanggal 2 Desember 2020 lalu.

Satlinlamil 3 Makassar merupakan realisasi dari rencana validasi organisasi TNI Angkatan Laut sesuai Perpres no. 66 tahun 2019 tentang susunan organisasi TNI dan Perkasal no.20 tahun 2020 yang mengatur pembentukan Satuan Lintas Laut Militer 3.

Satuan Komando pelaksana pembinaan Kolinlamil ini merupakan yang ke-3 setelah sebelumnya, Satlinlamil 1 di Jakarta dan Satlinlamil 2 di Surabaya.

Sebagai Komandan Satlinlamil 3 Makassar Kolonel Laut (P) Yulis Andreas Lorentinus yang merupakan alumni Akademi Angkatan Laut tahun 1998.
Pembentukan Satlinlamil 3 Makassar merupakan kebutuhan organisasi untuk mendukung angkutan laut militer TNI dalam rangka pergeseran pasukan dan material logistik bagi TNI AD, Kostrad Divisi 3 Makassar.
Kehadiran Satlinlamil 3 Makassar diharapkan mampu memberikan kontribusi positif dalam upaya pembinaan kemampuan sistem angkutan laut militer dan potensi angkutan laut nasional di wilayah timur Indonesia.

Sementara itu Kepala Seksi Lalulintas Laut Otoritas Pelabuhan Utama Makassar Rais mengungkapkan rasa bangganya dengan kunjungan dari Satlinlamil 3 Makassar sebagai bagian dari stakeholder maritim yang ada di Pelabuhan Makassar. Pihaknya menyambut baik dan siap bekerjasama dalam upaya mendukung terpenuhinya aspek keselamatan dan keamanan pelayaran di lingkungan perairan Pelabuhan Makassar.

“Saya mewakili Kepala Otoritas Pelabuhan Utama Makassar berharap dukungan dan kerjasama yang baik antara Satlinlamil 3 Makassar dengan Otoritas Pelabuhan Utama Makassar dapat berjalan dengan baik dan lancar”, pungkasnya.
Kunjungan tersebut ditutup dengan foto bersama dan pertukaran cinderamata sebuah topi dan plakat.(Dispen Kolinlamil)

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *